Cara Alami Untuk Mengobati Rambut Rontok

Cara Alami Untuk Mengobati Rambut Rontok - Rambut merupakan salah satu dari bagian tubuh manusia yang paling berharga, terutama untuk para wanita, sampai-sampai ada istilah yang mengatakan "Rambut Adalah Mahkotanya Wanita" walaupun sebenarnya ada salah satu mahkota yang lain yang dimiliki wanita yang tak kalah berharganya.

Namun tidak jarang, banyak orang yang memiliki keluhan tentang rambutnya, keluhan yang paling utama adalah kerontokan rambut yang bisa menyebabkan kebotakan. Walaupun di jaman sekarang banyak perempuan yang memakai hijab, tapi tentu kerontokan rambut juga sangat ditakuti oleh banyak orang terutama wanita.

Kerontokan rambut secara terus menerus jika dibiarkan tentu akan semakin membuat rambut semakin sedikit dan hal yang paling parah bisa menyebabkan kebotakan. Bagi Anda yang memiliki masalah kerontokan rambut,  tentu jangan dibiarkan begitu saja, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter mengenai rambut Anda yang rontok.

Selain berkonsultasi dengan dokter, Anda juga bisa mengobatinya dengan membuar ramuan alami untuk mencegah serta mengobati kerontokan rambut Anda agar tidak semakin parang. Berikut ini ada beberapa ramuan untuk mengobati rabut rontok Anda :

Cara-Alami-Untuk-Mengobati-Rambut-Rontok

Cara Alami Pencegah/Mengobati Rabut Rontok

Lidah Buaya

Lidah Buaya (Aloevera Lin) dapat digunakan secara alami untuk kerontokan rambut Anda. Pertama-tama bukalah terlebih dahulu daun lidah buaya, kemudian oleskanlah lendirnya secara merata ke seluruh bagian rambut dan kulit kepala Anda. Setelah 1/2 jam kemudian cucilah rambut sampai bersih. Lakukan hal ini sesering mungkin untuk tetap menjaga rambut Anda dari kerontokkan dan juga, agar rambut Anda tumbuh subur.

Kemiri

Cara lain selainmenggunakan lidah buaya adalah dengan buah kemiri. Caranya ambilah beberapa butir kemiri kemudian ditumbuk sampai haluus. Lalu berilah air untuk direbus hingga mengeluarkan minyak, oleskan minyak kemiri tersebut pada kulit kepala hingga meresap kedalam pori-pori. Ulangilah cara ini secara rutin, mudah-mudahan rambut Anda akan tumbuh subur dan tidak akan rontok lagi.

Seperti apa yang telah dijelaskan diatas, selain secara rutin menggunakan dua cara alami diatas, bila rambut Anda rontok terlalu parah, sebaiknya berkonsultasilah dengan dokter, agar segera mendapat penanganan secara intensif dan tau penyebab sebenarnya.

Demikian cara alami untuk mengobati rambut rontok yang bisa kami sampaikan, kurang lebihnya mohon maaf dan semoga bermanfaat bagi pembaca semuanya. Salam sehat selalu.

Ada pertanyaan? Diskusikan dengan penulis atau pengguna lain
Tautan disalin ke papan klip!