Resep Kue Basah Bolu Kukus

Resep Kue Basah Bolu Kukus - Selamat sore, jumpa lagi dengan Alya, lama tak nulis artikel, nah pada kesempatan ini Alya akan berbagi sebuah resep kue basah yaitu bolu kukus. Resep ini tentnya sudah banyak sekali terdapat di internet, namun ndak ada salahnya kan, bila Alya membagikan kembali dengan gaya Alya tentunya.

Sebelum ke topik resep, ada baiknya kita mengetahui apa itu kue basah, Kue basah adalah jenis makanan kecil yang dikukus. Untuk mendapatkan kue basah yang baik harus menggunakan tepung yang baru, begitu pula santan yang digunakan harus dari kelapa yang baru dikupas, untuk aroma sebaiknya menggunakan aroma alami dari daun pandan, dan pemanis menggunakan gula merah.


Resep Kue Basah Bolu Kukus

I. Bahan - bahan.
  • 400 gr tepung terigu lunak.
  • 350 cc sprite.
  • Essence secukupnya.
  • Kertas roti potong ukuran 10 x 10 cm.
  • 150 gr gula pasir.
  • 2 butir telur.
  • Garam secukupnya.
  • Pewarna.
II. Cara Membuat
  • Mixer semua bahan kecuali essence dan pewarna selama 10 menit
  • Ambil adonan sedikit dan tambahkan pewarna.
  • Tuang adonan pada cetakan bolu kkus yang sudah diberi kertas roti yang sudah dipotong-potong.
  • Kukus selama 45 menit, selama pengukusan tutup soblognya dan jangan dibuka-buka.
Nah mudah bukan caranya, hi..hi.. kelihatan mudah apabila cuman baca aja yah, makanya silahkan dicoba resepnya biar tau mudah apa sulit membuat bolu kukus ini. Demikian yang bisa Alya sajikan pada kesempatan ini. Selamat mencoba, semoga bermanfaat.
Ada pertanyaan? Diskusikan dengan penulis atau pengguna lain
Tautan disalin ke papan klip!